Jika kamu memiliki kritik dan saran, hubungi kami melalui Kontak Kami

Cara Membuat Form di Html



Hai semuanya, pada kali ini saya akan memberikan tutorial Cara Membuat Form di Html. Postingan kali ini ada kaitannya dengan postingan sebelumnya, yaitu Cara Membuat Tombol di Html. Jadi untuk kamu yang belum membaca postingan sebelumnya, diharapkan membaca nya terlebih dahulu.
   Pada dasarnya, sebuah website memiliki banyak jenisnya. Contohnya adalah website pemerintah, website sekolah, website perusahaan dan website yang berisi tutorial.
   Biasanya sebuah form digunakan pada website yang fungsinya adalah untuk mendaftar dan masuk ke akun. Form tersebut akan merespon informasi yang dikirimkan. Nah sekarang kita akan membahas Cara Membuat Form di Html. Bagaimana caranya ? Simak tutorialnya dibawah ini.

Cara Membuat Form di Html
Untuk membuat form di html, kita bisa menggunkan tag <form>. Tag <form> memiliki banyak attribute yang dapat digunakan. Contohnya adalah : 
  • action untuk melakukan aksi yang akan dilakukan saat data dikirim.
  • method metode pengiriman data.
Contoh codingannya seperti dibawah ini
<form action="proses.php" method="GET">
</form>
Untuk attribute action, kita bisa mengisinya dengan alamat URL yang akan memprosesnya. Seperti contoh diatas, kita menggunakan proses.php untuk memproses data form. Kode html diatas tidak menghasilkan apapun karena kita membuat field nya.

Apa Itu Field ?
Field adalah ruas yang dapat diisi dengan data. Berikut ini adalah contoh penggunaan Field :
<input type="text" name="info" />
Field juga memiliki beberapa attribute yang harus diberikan :
  1. type merupakan type dari field
  2. name merupakan nama dari field yang akan menjadi kunci dan variabel di dalam program
Membuat Form Login
   Diatas kita sudah mengetahui apa itu Field dan tag yang digunakan untuk membuat form dalam html. Sekarang kita akan mencoba membuatnya. Contohnya saya akan membuat Form Login.
   Form Login sering kita temukan di berbagai website, contohnya adalah pada website Facebook. Fungsi dari form login tersebut adalah agar seseorang bisa masuk dan mengakses akun yang telah dibuatnya. Pada Form Login terdapat beberapa field dan elemen, diantaranya sebagai berikut :
  • Field untuk menginputkan username atau email
  • Field untuk menginputkan password
  • Checkbox untuk menyatakan persetujuan
Berikut ini adalah contoh codingan nya
<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
    <title>Form Login</title>
</head>
<body>
    <form action="login.php" method="POST">
        <fieldset>
        <legend>Login</legend>
        <p>
            <label>Username:</label>
            <input type="text" name="username" placeholder="Masukkan Username" />
        </p>
        <p>
            <label>Password:</label>
            <input type="password" name="password" placeholder="Masukkan Password" />
        </p>
        <p>
            <label><input type="checkbox" name="remember" value="remember" /> Remember me</label>
        </p>
        <p>
            <input type="submit" name="submit" value="Login" />
        </p>
        </fieldset>
    </form>
</body>
</html>
Berikut ini adalah hasilnya : 

Form Login
Login

Sekarang coba kita lihat, diatas saya membuat empat field, diantaranya :
  • Input username dengan tipe text
  • Input password dengan password
  • Input remember denga tipe checkbox
  • Input submit dengan tipe submit
Fungsi dari tag <fieldset> adalah untuk membungkus seluruh field di dalam nya dengan sebuah garis. Kemudian di dalam tag <fieldset>, terdapat tag <legend> yang fungsinya adalah untuk membuat teks pada fieldset. Kemudian perhatikan beberapa attribute pada setiap field, contohnya seperti :
  • placeholder yang fungsinya untuk menampilkan teks sementara
  • value yang fungsinya untuk memberikan nilai default pada field
Kemudian setiap field juga dibungkus dengan tag <p> yang fungsinya adalah agar setiap field tersusun secara rapih. Tag <label> berfungsi untuk memberikan label pada setiap field.
   Sebuah Form tidak hanya digunakan untuk membuat form login, namun ada juga form pendaftaran. Form Pendaftaran berfungsi untuk mendaftarkan diri kepada situs situs yang dikunjungi. Contohnya pada website Facebook. Sebelum kita login untuk mengakses akun, kita harus mendaftar terlebih dahulu.
   Selanjutnya kita akan membuat Form Pendaftaran. Bagaimana cara membuatnya ? Berikut ini adalah tutorial nya.

Cara Membuat Form Pendaftaran
   Form pendaftaran sering kita temukan pada beberapa website, contohnya adalah website pemerintah. Fungsi form pendaftaran pada website pemerintah adalah untuk membuat sebuah akun dan biasanya akun tersebut digunakan untuk melaporkan dan mengelola seluruh kegiatan pemerintahan. Biasanya form pendaftaran memiliki beberapa field, berikut ini adalah field field yang terdapat pada form pendaftaran :
  • Input username
  • Input nama lengkap
  • Input email
  • Input password
  • Input kelamin
  • Input agama
  • Input biografi
Berikut ini adalah contoh codingan nya :
<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
    <title>Registrasi</title>
</head>
<body>
    <form action="contact.php" method="POST">
        <fieldset>
        <legend>Registrasi</legend>
        <p>
            <label>Nama:</label>
            <input type="text" name="nama" placeholder="Nama lengkap..." />
        </p>
        <p>
            <label>Username:</label>
            <input type="text" name="username" placeholder="Username..." />
        </p>
        <p>
            <label>Email:</label>
            <input type="email" name="email" placeholder="Your email..." />
        </p>
        <p>
            <label>Password:</label>
            <input type="password" name="password" placeholder="Passowrd..." />
        </p>
        <p>
            <label>Jenis kelamin:</label>
            <label><input type="radio" name="jenis_kelamin" value="laki-laki" /> Laki-laki</label>
            <label><input type="radio" name="jenis_kelamin" value="perempuan" /> Perempuan</label>
        </p>
        <p>
            <label>Agama:</label>
            <select name="agama">
                <option value="islam">Islam</option>
                <option value="kristen">Kristen</option>
                <option value="hindu">Hindu</option>
                <option value="budha">Budha</option>
            </select>
        </p>
        <p>
            <label>Biografi:</label>
            <textarea name="biografi"></textarea>
        </p>
        <p>
            <input type="submit" name="submit" value="Daftar" />
        </p>
        </fieldset>
    </form>
</body>
</html>
Hasilnya seperti dibawah ini Registrasi
Registrasi

Posting Komentar

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.